ANALISIS PENGARUH INFLASI, SUKU BUNGA BI, NILAI TUKAR RUPIAH TERHADAP PROFITABILITAS (STUDI KASUS PADA BANK YANG TERDAFTAR DI BEI PERIODE 2011-2015)

Authors

  • Diska Sasmita Universitas Teknologi Sumbawa
  • Sri Andriani Universitas Teknologi Sumbawa
  • Abdul Hadi Ilman Universitas Teknologi Sumbawa

DOI:

https://doi.org/10.37673/jebi.v3i1.379

Keywords:

Kata Kunci : inflasi, suku bunga, nilai tukar dan ROA.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh inflasi, suku bunga BI dan nilai tukar rupiah terhadap profitabilitas bank yang terdafar di BEI 2011-2015. Metode analisis yang digunakan yaitu metode kuantitatif deskriftif. Teknik analisis deta mengunakan data panel dengan model random effect. Data yang di gunakan yaitu data sekunder berupa rasio keuangan tahunan dari tahun 2011-2015. Pengumpulan data di ambil dengan cara dokumentasi yang bersumber dari laporan publikasi bank. Pengambilan sampel dilakukan secara purposive sampling dengan jumlah 39 bank yang terdaftar di BEI. Hasil penelitian menunjukkan bahwa inflasi berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap ROA, suku bunga berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap ROA dan nilai tukar berpengaruh negatif dan signifikan terhadap ROA. Secara bersama-sama inflasi, suku bunga dan nilai tukar memiliki pengaruh signifikan terhadap ROA bank umum yang terdaftar di BEI tahun 2011-2015.

Published

2018-07-24

How to Cite

Sasmita, D., Andriani, S., & Ilman, A. H. (2018). ANALISIS PENGARUH INFLASI, SUKU BUNGA BI, NILAI TUKAR RUPIAH TERHADAP PROFITABILITAS (STUDI KASUS PADA BANK YANG TERDAFTAR DI BEI PERIODE 2011-2015). Jurnal Ekonomi Dan Bisnis Indonesia, 3(1). https://doi.org/10.37673/jebi.v3i1.379

Issue

Section

Articles

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>