KARAKTERISTIK ALAT FILTER AIR PORTABLE MENGGUNAKAN VARIASI JUMLAH ABSORBEN ARANG AKTIF CANGKANG KEMIRI (Aleurites moluccanus)
Main Article Content
Abstract
Air merupakan faktor penting dalam kehidupan manusia maka dalam menggunakan atau mengonsumsinya diperlukan air yang bersih dan memiliki kualitas bagus. Parameter standar air bersih yaitu sesuai dengan Peraturan Menteri Kesehatan RI No 32 tahun 2017 sehingga air layak dan aman digunakan. Untuk mendapatkan air bersih perlu adanya proses filtrasi. Dalam penelitian ini proses pembuatan arang aktif yaitu dari cangkang kemiri. Pembuatan arang aktif dilakukan dengan 2 tahapan yaitu pembakaran (karbonasi) untuk menghasilkan arang, lalu tahap kedua yaitu pengaktifan (aktivasi) menggunakan bahan kimia 20 gram NaOH, dilakukan selama 24 jam dalam suhu ruang. Penelitian ini bertujuan untuk mengkarakteristikkan alat filter air dengan variasi arang aktif yang berbeda. Pada setiap variasi arang aktif dilakukan 4 kali pengulangan Uji pH, TDS, Suhu, Rasa, Bau.. Pada penelitian ini mendapatkan hasil terbaik yaitu pada Variasi 750 gram dengan nilai pH 7,4, TDS 357, Suhu 31°C, 1,5, Rasa 1, Bau 1. Dapat disimpulkan bahwa alat filter air portable dengan variasi 750 gram mendapatkan hasil yang baik dan bermanfaat bagi masyarakat untuk mendapatkan air bersih sesuai Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia NO 32 Tahun 2017.