Persepsi kelompok afinitas dalam program desa mandiri pangan di Kabupaten Banyumas

Keywords:

Program Demapan, Persepsi, Kelompok Afinitas

Abstract

Program Desa Mandiri Pangan (Demapan) merupakan program aksi yang dilaksanakan oleh Kementerian Pertanian dengan tujuan untuk mengurangi rawan pangan dan gizi melalui pendayagunaan sumber daya, kelembagaan dan kearifan lokal perdesaan. Demapan telah dilaksanakan tahun 2006 dan sampai sekarang masih berlanjut. Program dirancang dalam kurun waktu 4 tahun (tahap) dengan tujuan akhir mengurangi rawan pangan di perdesaan (mandiri). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauhmana persepsi kelompok afinitas aspek perencanaan, aspek pelaksanaan, aspek manfaat dan aspek evaluasi dalam program desa mandiri pangan dan mengkaji faktor yang berhubungan persepsi kelompok afinitas dalam program desa mandiri pangan di Kabupaten Banyumas. Pengambilan sampel penelitian menggunakan metode sensus sebanyak 60 orang. Data penelitian dikaji menggunakan statistik deskriptif dan inferensial dengan metode korelasi rank spearman. Hasil penelitian ini menunjukkan persepsi kelompok afinitas terhadap program DEMAPAN di Kabupaten Banyumas masih rendah yaitu hanya 41,7%, sedangkan tingkat pesersepi aspek perencanaan, dan aspek evaluasi tentang program DEMAPAN mempunyai hubungan yang signifikan terhadap persepsi kelompok afinitas. Sebaliknya, tingkat persepsi aspek pelaksanaan, aspek manfaat tidak berhubungan signifikan terhadap persepsi kelompok afinitas terhadap program DEMAPAN.

Published

2024-02-29

Issue

Section

Articles